CONNECTICUT - Penciptaan makhluk hidup yang berasal dari kasta terendah atau yang dikenal dengan Teori Evolusi tidak diajarkan dalam pemahaman Islam. Seorang professor Muslim dibidang Fisika, Taner Edis dari Truman State University Missouri menyampaikan pandangan umum umat Islam ini, ditengah mahasiswa Trinity University, Connecticut.Edis menyampaikan perdebatan tentang teori Darwin di dunia muslim adalah suatu yang merendahkan derajat manusia. Menurutnya Evolusi bukanlah pelajaran di dunia muslim. Hal ini disampaikannya ketika memberi kuliah umum tentang 'Debat Muslim: Penciptaan vs Evolusi', Kamis (9/2).
"Kami menganggap segalanya berpusat pada Tuhan (Allah), segala penciptaan dunia berasal dari Nya. Dan ketika para ilmuwan berusaha menemukan asal muasal segala sesuatu, kami sudah meyakini jawabannya," katanya.
Muslim meyakini penciptaan, dan ini menjadi doktrin utama Islam sebagai agama monoteisme dari ajaran Ibrahim. Ini mereferensi pada Al-Qur'an, yaitu Adam dan Hawa, dan hadirnya ketergantungan manusia pada Tuhan.
Teori Darwin sering menjadi kontroversi di kalangan muslim, terutama pada asal usul manusia yang berasal dari kera. Faktanya, hingga saat ini para ilmuwan hanya bisa menduga-duga dengan istilah mata rantai yang hilang 'missing link' hasil perubahan dari kera ke manusia. Sementara itu, sebagian terori seperti seleksi alam sebagian masih memungkinkan terjadi.
Lebih dari 150 orang menghadiri ceramahnya di Auditorium Chapman. Berjudul "Penciptaan vs Evolusi: Debat Muslim," itu bagian dari Pekan Darwin di kampus di Trinity University.
"Kami menganggap segalanya berpusat pada Tuhan (Allah), segala penciptaan dunia berasal dari Nya. Dan ketika para ilmuwan berusaha menemukan asal muasal segala sesuatu, kami sudah meyakini jawabannya," katanya.
Muslim meyakini penciptaan, dan ini menjadi doktrin utama Islam sebagai agama monoteisme dari ajaran Ibrahim. Ini mereferensi pada Al-Qur'an, yaitu Adam dan Hawa, dan hadirnya ketergantungan manusia pada Tuhan.
Teori Darwin sering menjadi kontroversi di kalangan muslim, terutama pada asal usul manusia yang berasal dari kera. Faktanya, hingga saat ini para ilmuwan hanya bisa menduga-duga dengan istilah mata rantai yang hilang 'missing link' hasil perubahan dari kera ke manusia. Sementara itu, sebagian terori seperti seleksi alam sebagian masih memungkinkan terjadi.
Lebih dari 150 orang menghadiri ceramahnya di Auditorium Chapman. Berjudul "Penciptaan vs Evolusi: Debat Muslim," itu bagian dari Pekan Darwin di kampus di Trinity University.
0 komentar:
Silahkan Tinggalkan Komentar anda disini