Buscar

Rabu, 18 Januari 2012

Warga Persenjatai Diri, Polisi Mundur

Jakarta: Rencana polisi untuk membubarkan aksi unjuk rasa masyarakat Pulau Padang di depan gedung DPR, Rabu (18/1), diurungkan karena situasi yang tidak kondusif. Warga mempersiapkan bambu runcing dan tabung gas yang siap diledakkan jika polisi tetap membubarkan aksi unjuk rasa.
Layaknya bersiap di medan perang, puluhan warga masyarakat Pulang Padang, Kepuluan Riau, ini masing-masing memegang bambu runcing serta tabung gas tiga kilogram yang siap diledakkan. Mereka bersiap karena mendengar rencana polisi untuk membubarkan aksi unjuk rasa yang sudah 38 hari dilakukan di depan pagar gedung DPR.
Menjelang sore, polisi terlihat mulai bertindak mendekati pengunjuk rasa. Langkah polisi dijawab para pengunjuk rasa dengan menegakkan bambu runcing dan mengangkat tabung gas seperti mengancam untuk diledakkan. Melihat situasi yang tidak kondusif karena kenekatan para pengunjuk rasa, polisi memilih mundur.
Warga Pulau Padang mengaku nekat karena mereka kecewa pada Komisi III dan Komisi IX DPR yang dinilai tidak merespons penderitaan mereka. Izin pengolahan hutan tanaman industri di sana dikhawatirkan dapat menenggelamkam Pulau Padang dan mengancam mata pencaharian warga. (YUS)

0 komentar:

Silahkan Tinggalkan Komentar anda disini

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger... -->
 
All About Lembaga cyber information | Copyright © 2011 Diseñado por: compartidisimo | Con la tecnología de: Blogger