Buscar

Jumat, 14 Oktober 2011

Orang Belanda Makan 490 Ayam, 27 Babi, 3 Sapi, 2,5 Kambing

Den Haag - Sepanjang hidupnya orang Belanda rata-rata menghabiskan 490 ayam, 27 babi, 3 sapi dan 2,5 kambing, atau total 522 ekor hewan. Jumlah sebanyak itu setara dengan 3.200 kg (3,2 ton!) daging atau 40 kg per tahun.

Demikian hasil penelitian Nederlandse Vegetari�rsbond (Serikat Vegetarian Belanda, red) seperti dilansir De Trouw baru-baru ini.

Rata-rata konsumsi daging orang Belanda tersebut dikombinasikan dengan penelitian mengenai konsumsi daging per jenis daging. Selanjutnya dilihat jenis hewannya dan berapa daging dalam tubuhnya yang bisa dimakan, demikian De Trouw, (4/10/2011).

Direktur Nederlandse Vegetari�rsbond Floris de Graad mengatakan bahwa jika sehari saja dalam sepekan orang Belanda tidak memakan daging, maka akan menghemat 74 ekor hewan per masa hidup orang tersebut.

Hasil penelitian Nederlandse Vegetari�rsbond tersebut dirilis berkenaan dengan Pekan Restoran Vegetarian di Negeri Belanda. Tujuannya untuk mengenalkan masyarakat dengan keanekaragaman kuliner vegetarian.

Di Negeri Belanda saat ini flexitari�r sedang meningkat. Flexitari�r adalah orang yang minimal sehari dalam sepekan mengganti konsumsi daging dengan alternatif vegetarian.

Meskipun angkanya terbilang cukup tinggi, namun hanya 13% saja orang Belanda yang saat ini masih mengkonsumsi daging setiap hari.


(es/es)
about Cyber Information http://aboutcyberinformation.blogspot.com/

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger... -->
 
All About Lembaga cyber information | Copyright © 2011 Diseñado por: compartidisimo | Con la tecnología de: Blogger